• Thu. Nov 21st, 2024

Konferensi VOA INDONESIA 2023 Bicara Tentang Perubahan Iklim

BySudiati

Jun 1, 2023

BERITA GENCIL – JAKARTA – Konferensi VOA INDONESIA 2023 yang dihadiri oleh lebih dari 50 media dari seluruh Indonesia mengangkat tema isu perubahan iklim dan hal-hal yang terkait dengan menciptakan koneksi atau hubungan dengan isu perubahan iklim.

Pada Konferensi VOA INDONESIA 2023 dengan Covering Climate and Beyond: Making the Climate Connection. Seluruh peserta yang hadir diajak untuk mengetahui apa saja yang terkait dengan dampak perubahan iklim, solusi yang dapat diambil, serta bagaimana setiap individu dan komunitas dapat berkontribusi dalam menghadapi tantangan tersebut.

Melalui eksplorasi yang lebih dalam tentang hubungan antara perubahan iklim dan bidang-bidang seperti kesehatan, pertanian, energi, dan ekonomi, pemahaman yang lebih komprehensif tentang urgensi tindakan kolektif untuk melindungi planet kita dan menciptakan masa depan yang berkelanjutan dapat tercipta.

Sejumlah pembicara hadir dalam Konferensi VOA Indonesia, antara lain pejabat dari Kementerian Kehutanan dan Kehutanan, Yayasan Bright Indonesia, Yayasan Econusa, dan Mongabay Indonesia.

Dari Bagian VOA Indonesia, Ade Astuti Kidwell Chief VOA Indonesia Service, Helmi Johannes Executive TV Producer, Agus Sunarto, Direktur VOA Indonesia di Jakarta, Ningrum Spicer, USAGM Business Development Asia Director, Martha Townes Operation Manager VOA East Asian Pacific Division.

Konferensi VOA Indonesia merupakan agenda pertemuan rutin VOA (Voice Of America) dengan media di Indonesia. Konferensi VOA Indonesia 2023 dihadiri oleh lebih dari 50 media TV, Media Online dan Radio. Kegiatan sempat tertunda karena pandemi covid19, kegiatan ini ditiadakan selama 4 tahun. Dalam kesempatan tersebut, Gencil News sebagai satu-satunya perwakilan media dari Kalimantan Barat hadir dalam kegiatan tersebut.







By Sudiati